Sabtu, 24 April 2021

 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 7



Perkuliahan hari ini membahas mengenai penggunaan teknologi pembelajaran google classroom, yang dibimbing oleh Bu Yuni.  Google classroom adalah alat yang disediakan oleh google untuk memudahkan sistem pembelajaran online. Google classroom sangat berguna  untuk memberikan materi (video ppt, word dsb), memberikan soal sekaligus melakukan penilaian terhadap tugas tersebut.aplikasi ini sangat berguna baik untuk siswa maupun guru, terlebih di saat pandemi seperti ini.



 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 6



Hari ini dilakukan perkuliahan mandiri, dan dosen memberikan tugas berupa membuat video tutorial, yaitu cara membuat video pembelajaran menggunakan powtoon.


 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 5



Perkuliahan hari ini adalah presentasi hasil konsep mengembangan media pembelajaran menggunakan aplikasi canva. Aplikasi canva adalah sebuah aolikasi yang sangat berguna untuk membuat dan mengedit sesuatu yang sangat berguna bagi pendidikan maupun pekerjaan. Bisa diguanakan untuk mengedit  PPT, infografis, video dan sebagainya. Perkuliahan hari ini dimbimbing oleh Bu Yuni, dan para mahasiswa mempresentasi hasil mereka satu per satu.

 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 4



Perkuliahan hari ini menjelaskan mengenai perkembangan ICT dan perbedaan teknologi zaman sekarang dengan teknologi sebelumnya. Pak Arif dan Bu Yuni membimbing mahasiswa dalam perkuliahan hari ini. Bu Yuni menjelaskan tentang perkembangan teknologi yang digunakan di kelas saat ini dengan zaman dulu sudah berbeda. Ini menunjukan bahwa teknoloogi selalu bertambah maju dan lembaga pendidikan serta tenaga pengajar selalu berusaha untuk mengikuti perkembangan teknologi  terkini demi memudahkan kegiatan pembelajaran.

Misalkan saja proyektor. Di masa sekarang, terlebih sekolah-sekolah di kota, sekolah dari tingkat SD-SMA sudah memiliki proyektor. Bahkan bila sekolahnya mendapatkan dana yang cukup, tiap kelas bisa difasilitasi proyektor. Namun pada masa dulu, Bu Yuni mengambil contoh dimana beliau masih kuliah dulu, teknologi yang digunakan adalah Over Head Projektor (OHP) sebagai media pembelajaran. OHP hampir mirip dengan proyektor, OHP menggunaan kertas mika transparan dan spidol kemudian diproyektorkan ke OHP agar bisa ditambilkan di papan tulis. Di zaman sekarang, sudah tersedia proyektor yang tersambung ke laptop, dan dapat mempresentasikan apa pun yang ingin ditunjukan melalui laptop. Sepertinya OHP sudah jarang digunakan sekarang, saya sendiri tidak pernah melihat apalagi menggunakan alat ini selama saya bersekolah dulu.

Namun tidak semua sekolah memiliki fasilitas yang sama. Sekolah-sekolah dipinggiran kota, apalagi sekolah-sekolah di pedesaan, kerapkali tidak memiliki fasilitas teknologi pendidikan yang baik. Bisa dikarenakan kurangnya dana, dan akses untuk menjangkau sekolah tersebuh susah, juga kurangnya sinyal dan listrik di kawasan tersebut. Lantas bagaimana cara sekolah-sekolah menggunakan teknologi pembelajaran? Perlu dipahami bahwa teknologi pendidikan bukan berarti harus menggunakan alat paling canggih dan paling mahal. Ada banyak alat-alat yang bisa kita gunakan untuk menunjang pembelajaran, tergantung dari kemampuan guru dalam mengolah alat tersebut. Kita ambil contoh kertas karton. Kertas karton pastilah sudah akrab dengan kita, dulu sering kita gunakan untuk membuat mapping mind, peta konsep, dan lainnya. Ini adalah contoh pengelolaan media sebagai penunjang pembelajaran.



 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 3

Pertemuan ke-3 ditiadakan karena Bu Yuni Maryuni, M.Pd sedang berhalangan untuk mengajar

 

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Pertemuan 2



Untuk perkuliahan hari ini masih diberikan materi oleh dosen yaitu Pak Arif Permana Putra, M.Pd. Untuk mengawali perkuliahan, Pak Arif mencoba menggali ingatan mahasiswa dengan bertanya seputar pengertian teknologi pembelajaran. Kemudian, Pak Arif memberikan kuis yaitu menuliskan esai singkat mengenai problematika apa saja yang terjadi dalam dunia pembelajaran di sekolah, kemudian memilih orang secara acak untuk membacakan hasil esainya.

Permasalahan mengenai teknologi pendidikan bisa bermacam-macam, seperti tidak meratanya teknologi pendidikan di tiap sekolah, tidak memiliki penunjang seperti listrik dan sinyal, tidak memiliki dana untuk memfasilitasi teknologi pembelajaran, sampai permasalahan di siswa atau guru sendiri dimana mereka tidak mampu menggunakan teknologi pendidikan dengan baik.

Setelahnya,  Pak Arif menampilkan PPT untuk memberikan materi lebih di pertemuan kali ini.  Dimulai dengan penjelasan tentang definisi teknologi pendidikan dari para ahli, sampai ke kompenen teknologi pendidikan. Komponen teknologi pendidikan ada 4, yaitu

1) Teori dan praktik,

2) desain pengembangan, pemanfaatkan, pengelolaan dan penilaian,

3) proses dan sumber,

4) keperluan belajar.



Minggu, 18 April 2021

Catatan Perkuliahan Mata Kuliah ICT dan Teknologi Pembelajaran

Dokumentasi Perkuliahan


Pertemuan 1

Dalam pertemuan pertama membahas mengenai RPS selama perkuliahan, seperti membahas materi-materi yang akan dipelajari, peraturan-peraturan selama perkuliahan, dan tugas-tugas yang harus dikerjakan selama perkuliahan